
Wonosobo, 13 November 2025 — SMA Takhassus Al-Qur’an (SMATAQ) Wonosobo kembali menghadirkan kegiatan edukatif yang bermanfaat bagi para siswanya. Kali ini, sekolah bekerja sama dengan Program Studi S1 Keperawatan Fakultas Ilmu Kesehatan (FIKES) Universitas Sains Al-Qur’an (UNSIQ) dalam kegiatan Pendidikan Kesehatan.
Kegiatan yang berlangsung di salah satu ruang kelas SMATAQ ini diikuti dengan antusias oleh para siswa. Dalam sesi tersebut, mahasiswa keperawatan FIKES UNSIQ memberikan penyuluhan seputar pentingnya menjaga kesehatan diri, kebersihan lingkungan, serta perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS).
Melalui kegiatan ini, diharapkan para siswa tidak hanya mendapatkan ilmu akademik di sekolah, tetapi juga memiliki kesadaran tinggi terhadap pentingnya kesehatan sebagai bagian dari gaya hidup sehari-hari.
Kerja sama antara SMA Takhassus Al-Qur’an Wonosobo dan FIKES UNSIQ ini menjadi bentuk sinergi positif antara lembaga pendidikan menengah dan perguruan tinggi dalam membangun generasi muda yang berjiwa Qur’ani, berakhlakul karimah, unggul dalam mutu, dan berwawasan global.